Sabtu, 16 Mei 2009

master Joe Sandy

JOE Sandy meraih kemenangan sempurna dalam laga terakhir sesi pertama The Master: Mencari Bintang Tanpa Mantra di RCTI. Aksi Joe sesolid perolehan SMS yang ia dapat, meninggalkan jauh rival utamanya Abu Marlo.

Sepanjang show, kritikan dari Deddy Corbuzier tak berhenti menghujani Joe Sandy. Tapi toh, si nerd magicianini tetap sukses merengkuh perhatian pemirsa RCTI lewat dua permainannya, yakni Astral Projection dan game memanggil arwah. Yang paling pedas, terjadi saat pria dengan pembawaan lembut dan tenang ini selesai menunjukkan kemampuannya melakukan pemindahan roh dua orang penonton yang berada di studio ke sebuah pantai di Bali.
Terlahir dengan nama Joshua Sandy. Lajang kelahiran Subang, 02 April 1973 ini pernah bekerja di Bank Bali (sekarang bernama Bank Permata) ini serius menekuni dunia entertainment. Sandy jeli membidik pasar dunia pembawa acara (MC alias Master of Ceremony). Kalau Anda cari MC yang bisa sulap, Anda tak punya pilihan lain.

Berbekal hobby Sandy pada dunia sulap yang kini 100% serius dijalaninya sebagai profesi, Sandy meramaikan dunia hiburan Bandung bahkan siapa tahu Indonesia. Cowok berkaca mata yang tampil serius tapi tanpa melepaskan humor dalam setiap penampilannya sudah lumayan banyak makan asam garam dunia MC. Dari side job hingga kini jadi tumpuan hidup.
Sebagai magician profesional, Sandy terus memperdalam ilmu sulapnya, serta aktif mengikuti perkembangan dunia sulap. Sandy merupakan anggota Magic Castle pimpinan Ivan Christian atau yang lebih populer dengan nama Ivan Coin, serta aktif di Komunitas Sulap Bandung (KSB) pimpinan Pak Haji Taufik.

Joe Sandy akhirnya terpilih sebagai juara dan layak menyandang gelar "The Master" setelah di final menyisihkan Abu Marlo

hebat khan?? tapi master ku Denny Darko jauh lebih hebat..!

1 komentar:

  1. kalo abis baca jangan lupa kasih posting comment ya friend! please, makasih udah datang ke Bella_Darko_Magic.

    BalasHapus